Sebutkan Rukun Iman ,Benarkah Rukun Iman Hanya Ada 6 ? Ini Fakta nya

Jika saya meminta sobat simbahgugel untuk menyebutkan rukun iman , pasti simbah akan langsung menjawab dengan menyebutkan 6 rukun iman yang sudah umum diketahui orang.

sebutkan rukun iman

Akan tetapi taukah sobat bahwa sebenar nya di dalam rukun iman itu juga ada fardu,sarat sarat yang harus dipenuhi supaya sempurna ke 6 rukun iman nya ?

Sebagai seorang muslim tentunya kita wajib memahami ,mengimani serta mengamalkan rukun iman ini, karena bagaimana seorang muslim itu dikatakan beriman jika dia tidak mengetahui apa apa saja yang disyariatkan untuk di imani.

Sebagai contoh : jika ada salah satu dari kita tidak mempercayai ada nya rukun iman urutan ke 5 '' iman kepada hari kiamat '' , dimana dalam benak nya tidak ada yang nama nya kiamat .

Lalu dengan keyakinan ini, apakah dia dianggap muslim yang beriman ?
Tentu saja jawaban nya tidak ....

Balik lagi ke point judul postingan kita kali ini, ''sebutkan rukun iman,lalu benarkah rukun iman itu hanya 6 perkara saja ?''

Masalah rukun iman terdapat beberapa perkara yang perlu kita pahami, dan kali ini admin ang ganteng dan sedikit alim ini akan mencoba mengulas nya secara tuntas dibawah ini .

6 rukun iman

Secara garis besar rukun iman terbagi menajadi 2 perkara, yaitu :

  1. Percaya kepada Allah ta'ala dengan hak kul yakin
  2. percaya dan haq qul yakin pada kanjeng nabi SAW itu adalah utusan Allah nabi akhiru zaman.

Rukun iman tafassil , ada 6 perkara . Yaitu :
  1. Percaya dan yakin kepada Allah STW
  2. Percaya dan yakin kepada para malaikat
  3. Percaya dan yakin kepada kitab Allah 
  4. percaya dan yakin kepada para rosul
  5. Percaya dan yakin kepada hari kiamat
  6. Percaya dan yaki kepada qada dan qodar atau segala sesuatu baik dan buruk Allah lah yang menentukan.
Penjelasan dan pembahasan :

1. Mengimani/ percaya dan yakin kepada Allah
Dalam islam, hal pertama yang wajib diimani adalah percaya akan keesaan Allah. Akan tidak masuk akal jika seseorang itu mempercayai adanya hari kiamat namun tidak beriman kepada Allah maka dia tidak bisa dikategorikan sebagai muslim.

Oleh karena itu, jika seseorang hendak masuk islam, pasti hal pertama yang dilakukan adalah mengucapkan 2 kalimat syahadat baru kemudian ke amalan amalan yang lain.

Untuk masalah 2 kalimat syahadat, saya sudah jelaskan secara rinci di psotingan sebelum nya disini ' makna syahadat,tulisan dan rukun syahadat serta hal hal yang dapat menyebabkan rusak nya syahadat seseorang' .
Sobat bisa baca disana....

Bagimana cara mengaplikasikan keimanan kita kepada Allah SWT dalam kehidupan sehari hari ?
Ada 4 macam cara yang bisa kita lakukan :

Pertama, beriman secara rububiah : Meyakini bahwasanya dialah satu satu yang menciptakan dan mengatur  segala nya.

Kedua, beriman secara uluhiah : yakin bahwa tiada yang dzat yang layak untuk disembah kecuali dia, mengingkari adanya tuhan lain selain Allah SWT.

Ketiga, mengimani sifat sifat Allah seperti wujud, qidam, baqa’, almumatsalatu lil hawaditsi, qiyamuhu binafsihi, wahdaniyat, qudrat, iradah, ilmu, hayat, sama’, bashar’ kalam, qadiran, muridan, ‘aliman, hayyan, samian, basyiran, mutakalliman.

Keempat , setelah ketiga cara diatas kita lakukan , cara selanjut nya adalah dengan takut,tunduk,menjalankan perintah nya dan menjauhi segala apa apa yang menjadi larangan nya.

2. Mengimani / percaya kepada malaikat nya
Diciptakan dari cahaya tanpa nafsu, malaikat dikenal sebagai ciptaan Allah yang selalu patuh dan tidak pernah sama sekali melakukan kesalahan sedikit pun.

Oleh karena itu, kita wajib mengimani keberadaan nya, cara paling mudah simbah cukup hapalkan saja nama nama malaikat serta tugas tugas mereka.

Percaya akan keberadaan malaikat ,bisa kita jadikan sarana buat kita untuk lebih mempertebal keimanan kita sebagai seorang muslim.
Cara nya ?
Dengan memahami,meniru kepatuhan para malaikat kepada Allah SWT .

Contoh :
Jika kita membaca kisah kisah tentang malaikat, dimana ada malaikat yang menghabis kan ribuan bahkan jutaan tahun untuk berzikir kepada Allah. Kita bisa meniru nya dengan memperbanyak zikir dan doa.

3.Mengimani kita kitab Allah
Telah kita sama sama ketahui, dari awal penciptaan manusia sampai sekarang Allah telah menurunkan kurang lebih 4 kitab suci : TAURAT,ZABUR,INJIL,QUR'AN. Sebagai pedoman buat umat manusia agar tidak terjerumus dalam kesesatan.

Sebagai muslim kita wajib mengimani dan mempercayai kitab kitab tersebut.

4. Percaya kepada Rosul rosul Allah
Seorang muslim tidak bisa dikatakan beriman jika diri nya tidak percaya akan telah diutus nya nabi dan rosul untuk membimbing umat manusia .

Baca lah kisah para nabi , pahami bagaimana keutamaan mereka, cari tahu bagaimana kehidupan mereka lalu tiru lah dan aplikasi itu semua di kehidupan simbah.

5. Percaya pada hari kiamat
Hari kiamat adalah akhir bagi alam semesta, ahir akhir bagi semua mahkluk yang bernyawa tanpa terkecuali malaikat dan iblis sekalipun. Tak ada satu makhluk pun yang dapat lolos dari kiamat ini.

Seperti yang disebutkan dalam Qs. Az zumar ayat 68  :
“Sungguh pada hari kiamat akan ditiup sangkakala (terompet) lantas matilah sekalian apa yang ada di langit dan yang di bumi, kecuali siapa yang dikehendaki Allah. Kemudian akan ditiup padanya sekali lagi, kemudian mereka sekalian akan bangkit memandang (menunggu keputusan).”

Mengimani dan mempercayai akan dahsyat nya kiamat , tentu akan semakin mempertebal keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT

6. Percaya pada qada dan qadar
Qada adalah sebuah keputusan terhadap nasib manusia yang bersifat tetap dan tidak bisa di ganggu gugat, seperti contoh : kita telah di tetapkan kapan dan seperti apa mati nya.

Sedang kan qadar adalah sebuah takdir dimana garis nasib ini masih bisa diusahakan dan dirubah.
Simbah pernah dengar ini ? ....
'' Allah tidak akan merubah nasib suatu kaum sampai kaum itu sendiri yang merubahnya ''
Diatas itu salah satu contoh dari qadar.

iman kepada hari kiamat

3 fardu iman yang harus di amalkan :
  1. Mengucapkan dengan mulut
  2. Membenarkan dalam hati
  3. Bertaqwa dan mentaati seluruh perintah nya dan menjauhi segala yang dilarang.
10 sarat sarat iman yang utama :

  1. Cinta kepada Allah
  2. Cinta Kepada Malaikat Allah
  3. Cinta kepada kitab Allah
  4. Cinta kepada NABIULLAH
  5. Cinta kepada Waliullah
  6. Menjauhi segala larangan Allah
  7. Takut akan siksaan Allah Mengharapkan rahmat Allah
  8. Mengagungkan perintah Allah
  9. Taat serta ikhlas menjalankan segala perintah Allah
  10. Mengharapkan rahmat Allah.

10 perkara yang dapat merusak iman seseorang :
  1. Menyekutukan atau menduakan Allah
  2. Berbuat jelek atau keburukan
  3. Zholim baik zhohr maupun batin
  4. Berselisih baik itu secara fisik maupun lisan dengan sesama muslim
  5. Menganggap dan menyepelekan sunnah
  6. Tidak takut pecah iman.
  7. Meniru baik pakaian ,perbuatan ataupun kebiasaan orang kafir.
  8. Memutuskan rahmat Allah
  9. Memakai pakaian orang kafir
  10. Memutuskan untuk tidak menghadap kiblat.

Dari uraian diatas, jelas sudah bahwasanya rukun iman yang 6 itu adalah pondasi yang menjadi dasaran keimanan seseorang. 
Apabila dia memahami dan mengamalkan nya maka niscaya semakin kukuh lah keimanan nya. Akan tetapi jika ia mengingkari nya, niscaya rusak dan rubuh lah keimanan diri nya.

Demikian lah uraian singkat kajian islam kita kali ini, semoga artikel pendek ini bermanfaat buat kita semua. 
Salam.............

0 komentar